Pada Sabtu, 20 Mei 2023, sebanyak 20 anggota PKK Desa Ketenger Kecamatan Baturraden mengikuti Pelatihan Operasi Dasar Komputer dan Microsoft Word yang diadakan oleh Ika Romadoni Yunita, S.Kom., M.MSI. dan Chyntia Raras Ajeng Widiawati, S.Kom., M.Eng., dosen Prodi Sistem Informasi dan Teknologi Informasi, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Amikom Purwokerto.

Operasi dasar komputer adalah keterampilan dasar dalam penggunaan komputer, yang meliputi pengoperasian hardware dan software, penggunaan dasar dari sistem operasi, dan pemahaman terhadap dasar jaringan. Sedangkan Microsoft Word adalah program pengolah kata yang paling umum digunakan di banyak jenis komputer.

Pelatihan ini membahas operasi dasar komputer serta pengenalan dan penggunaan dasar Microsoft Word, termasuk fungsi-fungsi Microsoft Word untuk pembuatan surat. Peserta pelatihan difokuskan pada penggunaan Microsoft Word untuk membuat surat resmi, yaitu memahami format jenis surat, penempatan alamat dan tanggal, memilih jenis huruf dan tata letak serta cara mengetik isi surat. Selain itu, pelatihan juga membahas cara menambahkan latar belakang, memasukkan gambar dan menggunakan tanda baca standar pada surat.

Ika Romadoni Yunita, S.Kom., M.MSI, salah satu pemateri menuturkan, “Tujuan pelatihan adalah memberikan pengetahuan dan keterampilan dasar penggunaan komputer dan Microsoft Word bagi anggota PKK, terutama untuk menggunakan perangkat ini dalam membuat surat.”.

Ibu Siti (Ketua PKK) menyatakan bahwa pelatihan tersebut sangat bermanfaat dan sangat dibutuhkan oleh para ibu PKK, yang sebagian besar di antaranya adalah ibu rumah tangga. “Kami berharap pelatihan lain juga dapat diselenggarakan di masa depan, terutama yang berkaitan dengan penggunaan Microsoft Excel,” ungkapnya.