Site icon Berita Dosen

Tim Pengabdian Masyarakat PNP Latih Pemanfaatan Limbah Kayu Menjadi Mainan Edukasi

Tim Pengabdian Masyarakat dari Politeknik Negeri Padang (PNP) yang terdiri dari dosen-dosen Jurusan Teknik Sipil memberikan pelatihan pemanfaatan limbah kayu menjadi mainan edukasi kepada para tukang di CV. Kurnia Multy Kreasi, Kamis (29/8). Tim ini diketuai oleh Yan Partawijaya, ST., MT, dengan anggota Ir. Oni Guspari, ST., MT, dan Wahyu Aktorina ST., MT.


Dalam wawancara pada Senin (2/9), Yan Partawijaya menyatakan bahwa pengelolaan limbah kayu yang kurang baik dapat menimbulkan dampak negatif, termasuk pencemaran lingkungan. “Limbah kayu yang tidak dikelola dengan baik dapat menyebabkan pencemaran lingkungan. Pembakaran limbah kayu yang tidak terkontrol dapat menghasilkan polusi udara dan tanah, yang berpotensi merusak lingkungan,” jelas Yan.
Ia juga menambahkan bahwa penumpukan limbah kayu dapat mengganggu keselamatan kerja, seperti memicu kebakaran dan meningkatkan kelembaban yang memungkinkan hewan bersarang. Selain itu, pemborosan sumber daya terjadi karena limbah kayu, yang sebenarnya berharga, sering diabaikan dan dibuang begitu saja, terutama di komunitas dengan industri kayu kecil di daerah pedesaan atau perkotaan.
Yan menyoroti bahwa pengetahuan dan keterampilan pengolahan limbah kayu menjadi produk bernilai ekonomis, seperti mainan edukasi anak, masih kurang di kalangan tukang kayu lokal. Padahal, permintaan akan mainan anak-anak terus meningkat, menciptakan peluang yang belum dimanfaatkan secara optimal.
“Pelatihan pemanfaatan limbah kayu menjadi mainan edukasi memiliki potensi memberikan dampak signifikan. Dengan keterampilan baru ini, tukang kayu dapat mengubah limbah yang tidak terpakai menjadi produk bernilai tambah,” ungkap Yan.
Ia menambahkan, program ini juga dapat mengurangi jumlah limbah yang berakhir di tempat pembuangan akhir, sehingga mengurangi beban lingkungan. Pelaksanaan program pengabdian ini dievaluasi oleh P3M Politeknik Negeri Padang untuk memastikan hasil yang optimal.
“Kami berharap kegiatan pengabdian ini dapat memberikan dampak positif terhadap peningkatan keterampilan dan perekonomian tukang di CV. Kurnia Multy Kreasi, serta berkontribusi dalam menunjang keselamatan dan kesehatan masyarakat,” tutup Yan.

Exit mobile version